Kumpulan Doa Novena

Dalam Gereja Katolik, sebuah novena adalah sebuah devosi yang terdiri atas doa-doa yang diucapkan (biasanya) selama sembilan hari berturut-turut, memohon terkabulnya rahmat khusus.

Cara paling tradisional berdoa novena adalah mengucapkan doa atau rangkaian doa minimal sehari sekali selama 9 hari berturut-turut.

Tujuan dari melakukan novena tersebut adalah untuk memohon terkabulnya rahmat khusus. Dalam kasus doa novena selama 9 hari ini, biasanya individu yang melakukannya sedang berada dalam kesesakan atau kesulitan besar. Bisa jadi juga ia merasakan gejolak cinta dan kasih yang mengharap anugerah besar dari Allah Bapa Yang Maha Kuasa.

Berikut ini beberapa doa novena yang biasa di doakan umat katolik:

1. Novena Santo Yudas Tadeus

2. Novena Santo Yusuf

3. Novena Tiga Salam Maria

4. Novena Santo Antonius

5. Novena Santo Peregrinus

6. Novena Hati Kudus Yesus

7. Novena Medali Wasiat

8. Novena Roh Kudus